Blog

  • Satlantas Polresta Bogor Kota Tindaklanjuti Aduan Warga Soal Truk Parkir Sembarangan

    Bogor Kota – Menanggapi laporan masyarakat terkait adanya truk yang parkir sembarangan di bahu jalan, personel Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Bogor Kota segera turun ke lokasi. Rabu (24/09/2025).

    Sesampainya di tempat kejadian, petugas langsung memberikan teguran dan himbauan kepada pengemudi agar tidak lagi memarkirkan kendaraannya sembarangan. Hal ini dilakukan untuk menghindari kemacetan dan potensi kecelakaan lalu lintas.

    Polresta Bogor Kota mengimbau seluruh pengendara, khususnya kendaraan besar, agar mematuhi aturan lalu lintas dan tidak menggunakan bahu jalan sebagai tempat parkir demi terciptanya keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas di Kota Bogor.

  • Bhabinkamtibmas dan Babinsa Cilendek Timur Sambangi Kelurahan, Wujudkan Sinergitas demi Kamtibmas

    KOTA BOGOR – Bhabinkamtibmas Kelurahan Cilendek Timur Polsek Bogor Barat Polresta Bogor Kota Polda Jabar bersama Babinsa melaksanakan sambang ke kantor kelurahan sebagai upaya mempererat sinergitas sekaligus memberikan himbauan kamtibmas, Selasa (23/9/2025).

    Kegiatan ini merupakan tindak lanjut arahan Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Eko Prasetyo SH SIK MM, agar jajaran Polri selalu hadir di tengah masyarakat dan memberikan pelayanan prima.

    Kapolsek Bogor Barat Kompol R. Ariani menegaskan bahwa kegiatan sambang bersama ini merupakan bagian dari upaya memperkuat kolaborasi antara Polri, TNI, dan pemerintah kelurahan.
    “Kami rutin melakukan sambang sekaligus mempererat sinergitas yang sudah terjalin selama ini,” ujarnya.

    Ia menambahkan, sinergi yang baik antara Polri, TNI, dan aparatur pemerintahan diharapkan dapat mempermudah penyelesaian berbagai permasalahan di masyarakat.
    “Dengan bersinergi, maka diharapkan akan lebih mudah menyelesaikan persoalan yang ada di masyarakat,” pungkasnya.

    Berlokasi di Kelurahan Cilendek Timur, terlihat Bhabinkamtibmas Aiptu Endang bersama Babinsa Sertu Agus menyambangi aparat kelurahan untuk terus menjaga hubungan yang sudah terjalin, sekaligus memperkuat komitmen bersama dalam menciptakan keamanan dan ketertiban di wilayah.

  • Bhabinkamtibmas Pasir Mulya Sambangi Warga, Pererat Silaturahmi dan Berikan Edukasi Kamtibmas

    KOTA BOGOR – Bhabinkamtibmas Kelurahan Pasir Mulya Polsek Bogor Barat Polresta Bogor Kota Polda Jabar melaksanakan sambang kepada warga binaannya sebagai upaya mempererat tali silaturahmi sekaligus memberikan himbauan kamtibmas, Selasa (23/9/2025).

    Kegiatan ini merupakan implementasi arahan Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Eko Prasetyo SH SIK MM, agar jajaran Polri senantiasa rutin melakukan sambang untuk lebih dekat dengan masyarakat dan memberikan pelayanan terbaik.

    Kapolsek Bogor Barat Kompol R. Ariani menyampaikan bahwa kegiatan sambang memiliki peran penting untuk mengetahui langsung permasalahan yang dihadapi warga.
    “Bhabinkamtibmas rutin lakukan sambang untuk mengetahui permasalahan yang dialami warganya,” ucap Kapolsek.

    Ia juga menambahkan bahwa kehadiran polisi di tengah masyarakat diharapkan mampu menjadi jembatan komunikasi sekaligus membantu mencari solusi terbaik atas persoalan yang dihadapi.
    “Diharapkan dengan kehadiran kami, akan lebih mudah dalam memberikan solusi jalan keluar yang terbaik terhadap permasalahan warga binaan,” pungkasnya.

    Berlokasi di RW 7 Kelurahan Pasir Mulya, terlihat Bhabinkamtibmas Aiptu Sodikun menyambangi masyarakat sekitar untuk mendengarkan curahan hati warga, memberikan motivasi, serta menyampaikan edukasi kamtibmas.

    Dengan adanya sambang ini, diharapkan hubungan polisi dan masyarakat semakin harmonis, sehingga tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif.

  • Bhabinkamtibmas Marga Jaya Berikan Pembinaan kepada Satpam Sekolah, Wujudkan Lingkungan Pendidikan Aman dan Nyaman

    KOTA BOGOR – Bhabinkamtibmas Kelurahan Marga Jaya Polsek Bogor Barat Polresta Bogor Kota Polda Jabar melaksanakan pembinaan kepada satuan pengamanan (Satpam) sekolah sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas) di lingkungan pendidikan, Selasa (23/9/2025).

    Kegiatan ini merupakan tindak lanjut arahan Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Eko Prasetyo SH SIK MM, agar anggota Polri aktif memberikan pembinaan kepada satuan pengamanan di wilayah tugasnya.

    Kapolsek Bogor Barat Kompol R. Ariani menyampaikan bahwa peran Satpam sekolah sangat penting dalam menjaga keamanan lingkungan pendidikan.
    “Berikan pembinaan agar lakukan pendataan terhadap setiap orang yang masuk ke lingkungan sekolah, lakukan patroli secara berkala ke ruang kelas, serta selalu kunci gerbang menjelang sore hari,” ucapnya.

    Lebih lanjut, Kapolsek mengingatkan agar Satpam senantiasa waspada, terutama di jam-jam rawan. “Apabila menemukan hal mencurigakan, segera laporkan kepada Bhabinkamtibmas atau langsung menghubungi Polsek Bogor Barat,” pungkasnya.

    Berlokasi di Sekolah Bina Sejahtera 3 dan 4 RW 2 Kelurahan Marga Jaya, Bhabinkamtibmas Aiptu Selamet Riyadi terlihat memberikan pembinaan, motivasi, serta edukasi kepada Bapak Anto dan Bapak Doni selaku Satpam sekolah.

    Dengan adanya kegiatan pembinaan ini, diharapkan lingkungan sekolah dapat lebih aman, tertib, dan nyaman bagi seluruh siswa maupun tenaga pendidik.

  • Bencana Alam Landa Bogor Barat, Polsek Sebar Anggota untuk Bantu Warga Terdampak

    KOTA BOGOR – Polsek Bogor Barat Polresta Bogor Kota Polda Jabar menurunkan personel ke sejumlah titik terdampak bencana alam akibat hujan deras disertai angin kencang yang melanda wilayah hukum Polsek Bogor Barat, Senin (22/9/2025) sore.

    Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Eko Prasetyo SH SIK MM telah menginstruksikan agar jajaran Polri hadir langsung di tengah masyarakat yang terkena musibah.

    “Wilayah Kota Bogor dilanda musibah bencana alam, mulai dari pohon tumbang hingga rumah warga yang mengalami kerusakan, demikian pula di wilayah hukum Polsek Bogor Barat,” ujar Kapolsek Bogor Barat Kompol R. Ariani, Selasa (23/9/2025).

    Kapolsek menjelaskan, anggota disebar ke lokasi terdampak untuk mendata sekaligus memberikan pertolongan pertama kepada warga. Beberapa titik kejadian antara lain:

    • Pohon tumbang di RW 15 Kelurahan Menteng

    • Pohon tumbang di RT RW 1 Kelurahan Gunung Batu

    • Atap rumah terbawa angin di RW 8 Kelurahan Menteng

    • Pohon tumbang di depan Mako Yonif 315

    • Pohon tumbang di Jalan Jabaru RW 5 Kelurahan Pasir Kuda

    • Tembok rumah ambruk di Jalan Jabaru RW 5 Kelurahan Pasir Kuda

    • Atap rumah terbawa angin di RW 3 Kelurahan Pasir Kuda

    Diduga bencana ini dipicu tingginya curah hujan disertai angin kencang yang melanda Kota Bogor.

    “Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, hanya kerugian materi yang masih dalam pendataan,” pungkas Kapolsek.

    Di lapangan, personel Polri bersinergi dengan Babinsa, BPBD, perangkat kelurahan dan kecamatan, PLN, Damkar, serta masyarakat sekitar untuk membersihkan puing, memotong pohon tumbang, dan membantu warga yang rumahnya terdampak.

  • Polsek Tanah Sareal Gencar Operasi Miras, Targetkan Wilayah Zero Miras

    KOTA BOGOR – Jajaran Polsek Tanah Sareal Polresta Bogor Kota secara konsisten melaksanakan razia terhadap penjual minuman keras di wilayah hukum Polsek Tanah Sareal. Langkah ini dilakukan sebagai tindak lanjut arahan Kapolresta Bogor Kota Polda Jabar, Kombes Pol Eko Prasetyo SH SIK MM, untuk mewujudkan wilayah hukum Polresta Bogor Kota bebas dari peredaran miras.

    Kapolsek Tanah Sareal, Kompol Doddy, menegaskan bahwa pihaknya akan terus melakukan operasi hingga mencapai target zero miras.
    “Kami terus menerus melaksanakan operasi penjual miras sampai titik zero, tidak ada lagi penjual miras di wilayah Tanah Sareal,” tegasnya, Selasa (23/9/2025).

    Operasi miras ini dipimpin langsung oleh perwira pengawas (Pawas) bersama anggota piket fungsi, serta berkolaborasi dengan Satpol PP. Tindakan tegas berupa penyegelan akan dilakukan terhadap toko atau warung yang masih nekat menjual miras.

    “Kegiatan ini merupakan bentuk perhatian kami kepada masyarakat untuk memerangi penjual miras dan obat-obatan terlarang di wilayah hukum Polsek Tanah Sareal. Kami ingin menciptakan wilayah hukum Polsek Tanah Sareal zero miras,” tambah Kapolsek.

    Dengan digelarnya operasi miras secara rutin, diharapkan angka kriminalitas dan potensi tawuran di wilayah Tanah Sareal dapat ditekan, sehingga tercipta situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

  • Polda Jabar Gelar Syukuran Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-70, Angkat Tema “Lalu Lintas Modern yang Berkeselamatan Menuju Indonesia Emas”

    Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat menggelar syukuran dalam rangka memperingati Hari Keselamatan Lalu Lintas sekaligus Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-70. Acara berlangsung di Bandung pada Senin (22/9/2025) dengan dihadiri Wakapolda Jabar Brigjen Pol. Adi Vivid Agustiadi Bachtiar S.I.K., M.Hum., M.S.M., Wakil Gubernur Jawa Barat H. Erwan Setiawan, Pejabat Utama Polda Jabar dan Kasat Lantas Polres Jajaran.

    Wakapolda Jabar Brigjen Pol. Adi Vivid Agustiadi Bachtiar, S.I.K., M.Hum., M.S.M., dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada seluruh pemangku kepentingan yang hadir. Menurutnya, kehadiran berbagai pihak menunjukkan bahwa keselamatan lalu lintas adalah tanggung jawab bersama.

    “Tahun ini kita mengusung tema ‘Lalu Lintas Modern yang Berkeselamatan Menuju Indonesia Emas’. Tema ini bukan sekadar slogan, melainkan komitmen untuk menempatkan keselamatan lalu lintas sebagai kebutuhan mendasar,” ujarnya.

    Berdasarkan data, sepanjang tahun 2025 terjadi 5.757 kecelakaan lalu lintas di Jawa Barat dengan korban meninggal dunia mencapai 1.426 jiwa. Brigjen Adi Vivid menegaskan bahwa angka tersebut bukan sekadar statistik, melainkan tragedi yang menyisakan duka bagi keluarga korban.

    “Keselamatan lalu lintas bukan pilihan, melainkan kebutuhan. menggunakan helm, mengenakan sabuk pengaman, menjaga kecepatan dan menghargai sesama pengguna jalan adalah wujud sederhana kepedulian terhadap diri sendiri dan orang lain,” tambahnya.

    Wakapolda Jabar juga menekankan pentingnya kolaborasi antara Polri, pemerintah daerah, dinas terkait, dan mitra strategis untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas. Ia berharap kerja sama ini mampu melahirkan sistem transportasi modern dan budaya tertib yang menyelamatkan lebih banyak nyawa.

    Pada kesempatan itu, Polda Jabar memberikan penghargaan kepada berbagai pihak atas kontribusi mereka dalam mendukung keselamatan dan ketertiban lalu lintas. Ditlantas Polda Jabar juga mendapat apresiasi dari Korlantas Polri atas inovasi penguatan Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) dengan pembangunan sembilan ETLE statis di sembilan polres jajaran.

    “Keselamatan lalu lintas harus menjadi tradisi bangsa modern. Inilah fondasi penting untuk menyongsong Indonesia Emas 2045,” tutup Wakapolda Jabar.

  • Polisi dan Warga Bersinergi Cegah Tawuran Antar Remaja di Wilayah Kecamatan Sliyeg

    Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Hendra Rochmawan S.I.K., M.H mengatakan bahwa Kepolisian Sektor Sliyeg, Polres Indramayu, Polda Jawa Barat, mencegah tawuran yang melibatkan delapan remaja di Blok Kasmaran, Desa Tambi Lor, Kecamatan Sliyeg, Minggu (21/9/2025) sekitar pukul 05.30 WIB.

    Kapolres Indramayu, AKBP M. Fajar Gemilang, melalui Kapolsek Sliyeg, IPTU Edi Mulyana, mengatakan, berawal pihaknya menerima informasi dari masyarakat mengenai rencana tawuran yang melibatkan sejumlah anak remaja.

    “Begitu menerima laporan, kami langsung bergerak dan mengamankan anak-anak yang hendak melakukan tawuran,” ujar Kapolsek.

    petugas berhasil menyita enam bilah senjata tajam berbagai jenis, terdiri dari satu corbek, satu clurit, dan empat gobang, serta tiga unit handphone.

    Remaja yang diamankan berusia antara 13 hingga 15 tahun dan berasal dari Desa Sudikampiran dan Desa Tambi Lor.

    “Kami lakukan interogasi dan ditemukan bahwa mereka belum sempat melakukan tawuran. Berkat kesigapan warga dan Kepolisian, aksi ini berhasil digagalkan sebelum menimbulkan korban atau kerusakan,” jelas Kapolsek.

    Kedelapan remaja tersebut selanjutnya dibuatkan surat pernyataan untuk tidak mengulangi perbuatannya. Surat ini diketahui pihak desa dan kemudian diserahkan kepada orang tua masing-masing.

    Kapolsek menambahkan, upaya ini merupakan bagian dari program preventif Polri untuk menekan angka tawuran dan kenakalan remaja di wilayah hukum Polsek Sliyeg.

    Ia mengimbau warga untuk tetap waspada dan berperan aktif melaporkan setiap potensi gangguan keamanan kepada aparat kepolisian.

    “Sinergi antara warga dan polisi sangat penting. Dengan komunikasi dan kerjasama, kita bisa menjaga keamanan lingkungan serta mencegah tindakan kriminalitas, termasuk tawuran remaja,” kata IPTU Edi Mulyana.

    Sementara itu, Kasi Humas Polres Indramayu AKP Tarno mengingatkan pentingnya partisipasi masyarakat dalam mendukung terciptanya keamanan dan ketertiban.

    “Jika ada potensi gangguan kamtibmas, masyarakat bisa segera melapor melalui layanan Lapor Pak Kapolres – SIAP MAS INDRAMAYU via WhatsApp 081999700110 atau call center 110,” tegasnya.

  • Detik-detik Polisi Evakuasi Kapal Terbalik di Perairan Wilayah Juntinyuat Indramayu

    Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Hendra Rochmawan S.I.K., M.H mengatakan bahwa Sebuah perahu nelayan terbalik dihantam ombak besar di perairan Desa Juntinyuat, Kecamatan Juntinyuat, Kabupaten Indramayu.

    “Beruntung, empat nelayan yang berada di kapal berhasil dievakuasi dalam keadaan selamat.” ujarnya.

    Peristiwa itu terjadi Minggu (21/9/2025) sekitar pukul 09.00 WIB. Kapal berjenis sampan GT 2 yang dinakhodai Danu bin Laili (22) bersama tiga anak buah kapal (ABK) berangkat dari Pelabuhan Perikanan Dadap sekitar pukul 07.00 WIB untuk memancing.

    Sekitar pukul 09.00 WIB, ombak besar tiba-tiba menghantam kapal hingga terbalik. Danu dan tiga rekannya, yakni Abim bin Tono (22), Caskani bin Kasid (25), dan Komar bin Tasam (29), sempat terombang- ambing di laut sambil berpegangan pada badan kapal.

    Seorang warga yang melihat kejadian itu dari kawasan Pantai Rembat segera menghubungi kepolisian. Kapolsek Juntinyuat Iptu Trio Tirtana H, S.H., langsung berkoordinasi dengan Satpolairud dan nelayan TPI Glayem untuk melakukan pertolongan.

    “Sekitar pukul 11.00 WIB, keempat korban berhasil dievakuasi ke darat dalam keadaan selamat. Mereka kemudian dibawa ke Puskesmas Juntinyuat untuk mendapatkan pemeriksaan medis,” ujar Kapolres Indramayu AKBP M. Fajar Gemilang

    Kapolres juga mengapresiasi sinergi masyarakat dan nelayan yang sigap memberikan pertolongan.

    “Kehadiran Polri bersama masyarakat di lapangan terbukti bisa mempercepat evakuasi dan menyelamatkan nyawa,” katanya.

    Kapolres juga mengimbau nelayan untuk selalu memperhatikan kondisi cuaca dan memastikan kesiapan kapal sebelum melaut demi keselamatan bersama.

    Kapolres Indramayu mengingatkan pentingnya partisipasi masyarakat dalam mendukung terciptanya keamanan dan ketertiban.

    “Jika ada potensi gangguan kamtibmas, masyarakat bisa segera melapor melalui layanan Lapor Pak Kapolres – SIAP MAS INDRAMAYU via WhatsApp 081999700110 atau call center 110,” tegasnya.

  • POLISI AMANKAN DUA PELAKU PENCABULAN ANAK DI CIAMPEA

    Jajaran Polres Bogor berhasil mengamankan dua orang pria lanjut usia yang diduga melakukan tindak pidana pencabulan terhadap anak di bawah umur. Kedua pelaku masing-masing berinisial WS (65), seorang sopir, dan MR (68), seorang buruh, ditangkap aparat kepolisian pada Minggu (21/9) dini hari sekitar pukul 01.00 WIB di wilayah Ciampea, Kabupaten Bogor.

    Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Hendra Rochmawan S.I.K., M.H mengatakan bahwa Kasus ini bermula ketika dua korban anak, masing-masing berusia 8 dan 9 tahun, pada bulan Juli 2025 sekitar pukul 10.00 WIB bermain di sebuah kebun yang berlokasi di Kampung Gedong Sawah, Desa Benteng, Kecamatan Ciampea. Di lokasi tersebut, korban bertemu dengan kedua pelaku yang kemudian mengajak mereka masuk ke sebuah saung. Dengan iming-iming uang Rp5.000, para korban dipaksa melakukan tindakan cabul sebagaimana yang dilaporkan oleh pihak keluarga kepada Polres Bogor pada 11 Agustus 2025.

    “Setelah menerima laporan, penyidik Satreskrim Polres Bogor segera melakukan serangkaian penyelidikan dan penyidikan, termasuk pemeriksaan saksi-saksi, visum et repertum terhadap korban di RSUD Cibinong, serta pemeriksaan psikologi oleh DP3AP2KB Kabupaten Bogor. Berdasarkan hasil penyelidikan, aparat kemudian melakukan upaya paksa dan mengamankan kedua pelaku.” ungkapnya, Minggu (21/9/2025)

    Kapolres Bogor AKBP Wikha Ardilestanto, S.I.K., M.H. menyampaikan bahwa Polres Bogor berkomitmen memberikan perlindungan hukum terhadap anak sebagai bagian dari upaya penegakan Undang-Undang Perlindungan Anak. “Kasus ini menjadi perhatian serius kami. Anak-anak harus mendapatkan perlindungan dari segala bentuk kekerasan maupun pelecehan. Terhadap para pelaku, kami akan menindak tegas sesuai hukum yang berlaku,” tegas Kapolres Bogor.

    Saat ini kedua tersangka telah ditahan di Rutan Polres Bogor dan dijerat dengan Pasal 82 jo Pasal 76E UU RI No. 35 Tahun 2014 tentang Perlindungan Anak, dengan ancaman pidana penjara minimal 5 tahun dan maksimal 15 tahun serta denda paling banyak Rp5 miliar.

    Polres Bogor mengimbau kepada masyarakat untuk lebih meningkatkan pengawasan terhadap anak-anak agar terhindar dari berbagai potensi kejahatan, serta segera melaporkan jika mengetahui adanya dugaan tindak pidana serupa.